Ratusan buruh dari berbagai konfederasi kembali menggeruduk kantor
Gubernur Joko Widodo, Balai Kota DKI Jakarta. Di tengah-tengah demo,
buruh yang mayoritas laki-laki ini menyempatkan menunaikan salat Jumat
tepat di depan pintu masuk Balai Kota.
Sekitar 500 buruh tersebut
menggelar spanduk dan koran di badan Jalan Medan Merdeka Selatan, Jumat
(8/11/2013) sebagai alas mereka. Khatib dan imam salat Jumat juga
berasal dari para buruh.
Massa yang rata-rata datang ke Balai
Kota dengan mengendarai motor ini memarkirkan kendaraannya di Jalan
Medan Merdeka Selatan. Tepatnya di depan kantor Lemhannas hingga
Kementerian BUMN.
Pihak kepolisian menutup lalu lintas Jalan
Medan Merdeka Selatan yang mengarah ke Jalan MH Thamrin. Sementara arah
sebaliknya tetap dibuka dan lalu lintas berlangsung normal.
Puluhan
polisi tampak berjaga-jaga di sekitar lokasi. Mobil water canon dan
barracuda juga telah disiagakan di halaman gedung Balai Kota DKI
Jakarta.
Sumber : detik.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment