Thursday, November 7, 2013

Demo Buruh, Pendopo Sukabumi Dijaga Ketat

Pengamanan dilakukan menyusul rencana unjukrasa ribuan buruh dari Koalisi Buruh Sukabumi (KBS). Aksi kali ini masih menuntut hal yang sama, yakni Upah Minimum Kabupaten (UMK) 2014 Rp2,2juta.

Pengamanan terdiri dari 250 anggota gabungan Polres Sukabumi Kota dan Polres Sukabumi. Juga sejumlah anggota Satpol PP dan Dishub Kabupaten Sukabumi sudah berjaga di sekitar lokasi.

"Pengamanan gabungan ini untuk mengawal aksi buruh yang akan melakukan unjukrasa," kata Kepala Polres Sukabumi Kota AKBP Hari Santoso di Gedung Pendopo, Rabu (6/11/2013).

Selain di Gedung Pendopo, pengamanan dilakukan di sepanjang jalur jalan raya yang dilintasi iring-iringan dan sejumlah lokasi pabrik. "Saat ini rombongan buruh masih dalam perjalanan dari arah Cicurug ke Kota Sukabumi," ujar Hari didampingi Kepala Kesbang Linmas Kabupaten Sukabumi M Yusuf.



Sumber :  inilahkoran.com

No comments:

Post a Comment